Kamis, 12 Februari 2015

Bertemu Sastrawan

Lonceng bel pun berbunyi bertanda saatnya jam istirahat ke-2. Saat itu aku dan temanku hendak pergi ke mushola sekolah untuk memunaikan ibadah shalat.Kurang lebih 2-5 menit selesai menunaikan ibadah shalat,kulihat ada seseorang yang asing disekolahan ini yang duduk disampingku. Saat keluar dari mushola,aku terus menanyakan temanku "Apakah itu sastrawan yang datang disekolahan kita?",temanku juga tidak mengetahuinya.
Saat ingin ke kelas,kulihat  kakak kelas sudah memakai kaos Teater dan sudah siap bertemu sastrawan. Aku dan temanku bergegas masuk ke kelas dan mengambil peralatan tulis untuk mencatat hal-hal yang penting diutarakan sastrawan itu.Kami pun berjalan keruangan yang telah dibuat untuk bertemu satrawan. Disana banyak siswa yang berpartisipasi datang ke ruangan tersebut hingga ku dapat tempat duduk paling belakang.
Aku lihat pak Didik sedang berjalan dengan orang asing yang kulihat di mushola sekolah. Saat berkenalan ternyata orang yang berada disampingku saat shalat ternyata dia sastrawan yang bernama Muhammad Rois Rinaldi. Ia pun menceritakan kehidupannya dari kecil hingga menjadi sastrawan,ternyata kehidupan Kang Rois itu tidak mudah. Banyak hujatan ia dapatkan. Waktu berada di acara tersebut,ia mengajarkan tentang yang namanya sastra,membaca puisi,menulis puisi.
Saat sesi tanya jawab,banyak siswa yang bertanya kepada Kang Rois. Kang Roispun menjawab dengan sesekali berekspresi lucu untuk membuat acara tersebut menyenangkan.
Waktu demi waktu berjalan hingga waktunya acara tersebut selesai. Sebelum acara tersebut selesai,Kang Rois membagikan buku untuk perpustakaan SMA N 1 BOJA. Acara ditutup dengan berfoto bersama Kang Rois yang disebut juga Sastrawan Muda.
Terima kasih Kang Rois atas